Hari Pertama di Tahun 2019, Proxsis Group Luncurkan Tema “Fun Collaboration for Sustainable Growth”

Proxsis Group menyambut hari pertama aktivitas di tahun 2019 dengan menggelar Town Hall Meeting, di empat kantor Proxsis yang berbeda, tiga di Jakarta dan satu di Surabaya. Acara tersebut dihadiri oleh Board of Director, Business Manager dan seluruh staff Proxsis Group (03/01).

Tema Proxsis Group tahun ini adalah “Fun Collaboration for Sustainable Growth”. Tema tersebut disampiakan oleh seluruh leader Proxsis Group di semua business unit . Tentu saja, Proxsis Group menggunakan tema tersebut untuk membentuk sistem kolaborasi dalam manajemen. Namun, di tahun 2019 ini diharapkan semua tim berkerja secara fun dalam berkolaborasi bukan karena menjadi peraturan atau sistem. Karena kolaborasi itu FUN.

Town hall meeting menjadi budaya yang dilakukan setiap tahunnya oleh Proxsis Group. Seperti yang dilakukan oleh Synergy Solusi Group, kegiatan town Hall Meeting tersebut bisa berupa, berbagi ilmu, saling memotivasi, pemaparan rencana kerja untuk tahun 2019, bahkan ada kegiatan dimana seluruh karyawan Proxsis Group dapat menceritakan mimpi dan hal apa saja yang sudah dipelajari ditahun 2018.

Salah satunya yang dilakukan oleh Synergy Solusi Group di hari pertama tahun 2019

Yudhi Rosadi, Operational Manager baru

Tidak jauh berbeda dengan dengan Synergy Solusi Group, Proxsis East juga melaksanakan Town Hall Meeting yang berlangsung di Proxsis East, AMG Tower Surabaya. Kegiatan diawali oleh sambutan Joe Mustafa, salah satu Board of Director Proxsis East, terkait dengan potensi bisnis dan pentingnya ekspansi di regional serta adanya motivasi agar selalu semangat untuk tidak berhenti pada alasan, namun pada tujuan.

Selain itu, Town Hall Meeting ini  juga menyisipkan kegiatan Focus Group Discussion untuk setiap divisi (sales, topex dan finance) membahas garis besar dan strategy di 2019 yang dilanjutkan dengan presentasi dan sharing discussion antar department.

Beralih ke Mampang Office, Proxsis HR juga menggelar town hall meeting bersama business partner. Winny Nuristia, Business Manager Proxsis HR memaparkan empat strategi yang digunakan untuk menciptakan Fun Collaboration for Sustainable Growth.

Heru Prasetyo, Operational Manager BFG mewakili Proxsis GRC membahas pencapaian tahun 2018 dan strategy di tahun 2019

Edward Librianus, Productivity and Quality Director memberikan games dengan tujuan untuk saling mengenal satu sama lain partner kerja

Venny Verawati, Board of Director Proxsis memberikan sambutan dengan semangat baru di tahun baru 2019

Selanjutnya ditempat yang berbeda juga berlangsung Town Hall Meeting 2019, di Proxsis Consulting Group Gedung, Permata Kuningan Building. Pada kesempatan tersebut Venny Verawati Board of Director Proxsis memberikan sambutan dengan semangat baru di tahun baru 2019. Selain itu menyampaikan keberhasilan pencapaian Proxsis Consulting Group di tahun 2018.

Terkhir ditutup dengan penandatanganan sebagai bentuk komitmen bersama membangun lingkungan kerja yang fun dan saling berkolaborasi.

 

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments

Whoops, you're not connected to Mailchimp. You need to enter a valid Mailchimp API key.

Inquiry